CINTA KASIH

Assalamualaikum wr.wb
Pada postingan kali ini, saya diberi tugas matkul “Ilmu Budaya Dasar” oleh dosen ibu Siti Masitoh untuk memposting tentang Cinta Kasih. Well, it’s not easy, different people define love in different ways. Saya bukan pangeran/professor/Dokter Cinta, maka saya akan mengambil banyak referensi dari mbah Google atau sumber lainnya untuk sekiranya memberikan sedikit pemahaman kepada saya dan kalian yang membaca postingan ini tentang apa itu Cinta Kasih.

Cinta Kasih
Ketika kita berbicara tentang Cinta Kasih, maka yg terbenak dalam pikiran kita adalah sebuah perasaan. Cinta Kasih, meskipun terdiri dari 2 kata, tetapi memiliki arti seperti itu hanya terdiri dari 1 kata. [1]Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, Cinta secara adjektif berarti  suka sekali/sayang benar,  kasih sekali/terpikat, ingin sekali/berharap sekali/rindu. Sedangkan pengertian kata Kasih, terbagi menjadi 2, yaitu beri dan perasaan sayang/cinta. Karena yang dibahas adalah tentang cinta, maka kita gunakan pengertian Kasih sebagai perasaan sayang/cinta.
 [2]Cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dan Kasih adalah istilah lain dari Cinta.
[3]Cinta kasih adalah penuh pengorbanan, penuh pengampunan, penuh penghargaan, dan penuh pengabdian pada sesamanya.
Jadi, Cinta kasih itu mewakili dalam hal perasaan.  Begitu luas dan baaannyyyaaakk pengertian Cinta kasih, dan tak mungkin saya jelaskan semua. Tapi, Cinta dan Kasih itu sama, hanya kebanyakan orang lebih sering menggunakan kata Cinta dibanding kata Kasih yang bisa dibilang kata ambigu. Contoh :
1. Saya Cinta Anda, berarti Saya Menyanyangi Anda/ Saya sayang benar kepada Anda, dan pasti Anda juga berpikir bahwa perkataan Saya itu bertujuan untuk menyayangi/mencintai Anda.
2. Saya Kasih Anda, lebih tidak cocok karena berarti Saya Mengasihi Anda. Dan pasti Anda bertanya, kasih dalam hal apa, pemberian atau rasa sayang.

Menurut saya, semua yang diciptakan Tuhan memiliki cinta kasih. Dan menurut saya, ada beberapa macam cinta kasih:
-          Cinta kasih antara Manusia dengan Tuhan, ataupun sebaliknya
-          Cinta kasih antara Manusia dengan Manusia
-          Cinta kasih antara Manusia dengan Hewan, ataupun sebaliknya.
-          Cinta kasih antara Manusia dengan Tumbuhan, ataupun sebaliknya.

Cinta menyangkut semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa, dan jika dibagi lagi pengertian cinta menurut kalangan dari anak-anak hingga dewasa, terdapat perbedaan yang timbul meskipun dalam hakikatnya sama, yaitu tentang perasaan. Contohnya cinta anak kepada orang tuanya atau sebaliknya, cinta seorang ibu yang merawat dan menjaga anaknya agar anak bisa menjadi yang lebih baik, dikatakan berbeda jika dibandingkan cinta dikalangan remaja yang bisa dibilang masih labil/tidak bersungguh-sungguh karena mungkin belum begitu memahami. Dan lain sebagainya.

Perbedaan pengertian cinta kasih itu sendiri semakin luas mengingat berbagai macam tipe perasaan seseorang yang merasakannya, saya akan memberikan sedikit contoh perbedaan pemahaman tentang cinta, ada yang mengatakan bahwa cinta itu pengorbanan dan ada pula yang mengatakan bahwa tidak harus berkorban tapi cinta tetap bisa kita rasakan. Ambil contoh bagi mereka yang mengatakan cinta itu pengorbanan, seperti dalam sebuah percintaan Bill dan Glad, seorang Pria yang mengorbankan harta benda dan tenaga untuk merawat istrinya yang mengidap penyakit Alzheimer, penyakit yg bisa dikatakan susah untuk diobati. Dari contoh itu ada benarnya bahwa cinta itu pengorbanan. Dan contoh bagi mereka yang mengatakan cinta tidak butuh pengorbanan, seorang budayawan Sudjiwo Tejo mengatakan bahwasanya ketika cinta membutuhkan pengorbanan maka cinta mu itu sedang mengalami penurunan. Berkorban artinya tindakan untuk mendapatkan mendapat balasan, padahal cinta itu harus tulus dan ikhlas. Pengertian tersebut juga ada benarnya. 
Selain tentang pengorbanan atau tidak, ada juga yang mengatakan cinta tak harus memiliki, dan ada juga yang mengatakan cinta harus memiliki. Ambil contoh bagi mereka yang percaya bahwa cinta tak harus memiliki, misal lagu ST12 – Cinta tak harus memiliki, atau kata bijak seperti “Mencintai tidak harus memiliki, karena ternyata memilikipun belum tentu mencintai”, ataupun seperti kebanyakan film yang menceritakan seorang pria mendekati dan sudah bersama dengan wanita dalam cinta, namun akhirnya bukan jodohnya dan sang wanita dipersunting orang lain. Pengertian ini memang bisa dipahami. Namun, ambil contoh bagi mereka yang percaya bahwa cinta harus memiliki, seperti kata pak Mario Teguh :
“Cinta itu harus memiliki dan menuntut perhatian total. Jika tidak serius ingin memiliki, berarti tidak cinta. Jika tidak menuntut diperhatikan, berarti tidak cinta. Jika tidak memperhatikan, berarti tidak cinta. Cinta itu sulit dimengerti, tapi tanda-tandanya sederhana dan jelas.” Secara logika pun benar, tak kenal maka tak sayang seperti kata peribahasa.

Masih begitu banyak pengertian Cinta Kasih yang mungkin belum saya ketahui. Dan setelah menelaah beberapa perbedaan pengertian diatas, bisa dikatakan Cinta itu tak pernah salah, Cinta membuat orang bervariasi utk merasakan, membuat orang lebih berkarya dalam memahami cinta itu sendiri meskipun cinta tidak berhadapan langsung dengan kita, meskipun cinta tidak bisa kita lihat dan raba. Subhanallah, begitu dahsyatnya Allah SWT menciptakan suatu perasaan yang dinamakan Cinta.

Pesan saya, jangan tuntut Cinta karena Cinta tidak bersalah, yg salah hanya ia yg tak mengerti, hargai Cinta jika benar-benar mencintai, berikan Cinta kepada yang menurutmu berhak untuk dapatkan Cinta, jangan heran ketika Cinta bisa membuatmu menangis, pun bahagia. Dan yang paling penting, jagalah Cinta, karena Cinta adalah ciptaan Tuhan Yang Maha Kuasa.

Sekian postingan ini. Jika ada salah, namanya juga manusia. Maklumin aja sob.
Wassalamualaikum Wr. Wb.


Referensi:
Google.com
[1] http://kbbi.web.id/
[2] http://id.wikipedia.org/

[3] http://id.wikiquote.org/wiki/Cinta_kasih