Bisnis Model Canvas AnakKampus.com

Kelompok 4 :
  1. Agung Kuncoro
  2. Aziz Sudrajat
  3. Febrianus Janes
  4. M Faisal
  5. M Ihksan
  6. Twin Edo
  7. Wahid Rajiv H

Apa itu Bisnis Model ?

Bisnis model digunakan untuk seseorang dalam memulai suatu bisnis, dalam memulai bisnis seseorang pastinya berikir mengenai bisnis yang akan di jalankan. Apabila seseorang pemula bisnis menuliskan kebutuhan bisnis dan lainnya tanpa mengikuti model-model bisnis yang sudah ada, hasil nya tidak akan terstruktur rapih. Sebelum masuk ke pembahasan lebih lanjut kita harus mengerti terlebih pengertian bisnis model.

Suatu model bisnis menggambarkan pemikiran tentang bagaimana sebuah organisasi menciptakan, memberikan,dan menangkap nilai- nilai, baik itu ekonomi, sosial, ataupun bentuk bentuk nilai lainnya. Istilah model bisnis, karena itu, dipakai untuk ruang lingkup luas dalam konteks formal dan informal untuk menunjukkan aspek inti suatu bisnis, termasuk mencakup maksud dan tujuan, apa yang ditawarkan, strategi, infrastruktur, struktur organisasi, praktik praktik niaga, serta kebijakankebijaan dan prosesproses operasional. Dalam pembuatan model bisnis kami membuat nya dalam model canvas, temen temen harus mengetahui terlebih dahulu apa itu model canvas.

Business Model Canvas adalah salah satu alat untuk membantu kita melihat lebih akurat bagaimana rupa usaha yang sedang atau kita akan jalani. Dengan tool ini kita seakan melihat bisnis dari gambaran besar namun tetap lengkap dan mendetail apa saja elemen2 kunci yang terkait dengan bisnis kita. Dengan demikian kt bisa melihat gambaran utuh yang sangat membantu dalam menjawab pertanyaan2 seputar bisnis kita. Dengan mengevaluasi satu demi satu elemen2 kunci kita jadi lebih mudah menganalisis apa yang kurang tepat, dan pada akhirnya kita bisa mengambil langkah untuk mencapai tujuan bisnis kita.

Contoh Model Canvas :

1. Customer segment
Customer segment adalah kelompok target konsumen yang akan atau sedang kita bidik untuk menjadi pelanggan kita. Hal yang harus diperhatikan dalam segmentasi pelanggan adala kita harus benar benar bisa mendefinisikan secara spesifik siapa segment target pelanggan kita. Segmen target bisa dibedakan berdasarkan hal-hal seperti:

Tingkat ekonomi (menengah, atas atau kalo mau lebih spesifik lagi di segmentasi berdasarkan pendapatan atau uang jajan bulanan target konsumen kita), Komunitas tertentu (misalnya komunitas sepeda, komunitas pecinta hewan tertentu atau komunitas ibu-ibu pengajian dll). Perilaku khusus dari target konsumen kita (misalnya reaksinya terhadap harga barang, kadang ada perilaku tertentu yang malah suka dengan barang-barang mahal, ada juga yang benar-benar sensitif terhadap harga pengen yang murah dll).

2. Key Partners
Key partnership itu maksudnya seseorang harus bisa menentukan siapa yang jadi partner/supplier dalam rekan bisnisnya. Menentukan key partners adalah keputusan kita sendiri. Apakah kita akan menyerahkan kegiatan kepada partner atau mau kita lakukan sendiri oleh perusahaan.

3. Value proposition
Value proposition atau mudahnya produk, adalah hal yang kita tawarkan ke target konsumen kita. Kenapa lebih bagus disebut value proposition adalah agar kita tidak terjebak sama istilah produk yang selalu identik dengan barang, sementara value proposition itu tidak selalu menegnai barang, bisa berupa sifatnya lebih luas seperti jasa arsitek atau jasa konsultasi dan pelatihan bisnis, atau jasa fotografi, bahkan gabungan produk dan jasa seperti kalo masang kawat gigi dll.

4. Key Activities
Key Activities adalah kegiatan utama yang perlu dilakukan agar bisnis kita berjalan, kalo kegiatan ini tidak bisa dilakukan mak bisnis kita tidak berjalan. Ini menentukan bisnis kita ini ngapain aja sih kegiatan nya, kalo dilist lumayan banyak dan ketahuan, berarti harus ada orang yang ngerjainnya.

5. Channel
Channel adalah cara yang digunakan untuk memberikan value proposition kita ke konsumen. Cara ini bisa sangat bermacam macam tergantung dari segmen konsumen yang kita bidik. Chanel ini adalah salah satu hal yang sangat perlu diperhatikan, karena kalo kurang tepat kita tidak bisa meraih target segmen kita. Channel bisa juga disebut bagaimana cara kita menyampaikan produk kepada konsumen. Channel tersebut bisa berupa penjualan langsung, bisa juga melalui distributor, melalui tenaga marketing, bisa juga melalui website, bisa melalui forum jual beli

6. Revenue Stream
Revenue stream ini adalah salah satu yang sangat penting karena inilah nafas yang membut usaha kita tetap hidup. Jika sudah rancang dengan cermat empat elemen yaitu value proposition (jasa/produk) yang kita tawarkan, lalu dengan jelas kita telah menentukan target segmen (customer segment) yang kita tuju, lalu kita juga telah menentukan channel penjualan kita dan menentukan bagaimana membangun hubungan dengan konsumen (customer relationship). 

Pada umumnya bisnis, terutama perdagangan menghasilkan uang dari keuntungan penjualan, atau kadang disebut laba atau profit. Laba atau profit adalah salahsatu model revenue stream yang sederhana. Profit didapat dari selisih semua pendapatan penjualan (omzet) dikurangi semua biaya.

7. Cost
Cost ini maksudnya semua biaya yang dikeluarkan untuk jalannya usaha yang kita dirikan. Semua kegiatan yang memiliki porsi cukup menentukan dituliskan disini. Biasanya di sini dituliskan biaya bahan baku, biaya gaji pegawai, biaya operasional listrik, internet, pulsa telepon dll, yang penting penting aja.

8. Key Resource
Kalo di translate Resource kira kira artinya Sumber daya (sumber daya yang utama), maksudnya resource resource yang kita punya, atau kita harus punya. Key resource ini adalah syarat yang harus dipenuhi atau resource yang harus kita miliki untuk melakukan aktivitas utama bisnis kita, kalo kita kehilangan key resource ini bisnis kita tidak dapat berjalan. 

Kira kira penjelasan key resource tidak terlalu panjang, kayanya akan lebih jelas kalo sambil ngebahas key activities dan key partner, karena ketiga elemen ini saling berhubungan dan bisa juga dibilang ketiga elemen ini adalah kegiatan produksi, atau kegiatan operasi. Inilah kegiatan-kegiatan yang bikin usaha kita menghasilkan value proposition.

9. Customer Reationship
Salah satu misi marketing adalah untuk terus menambah lagi konsumen yang bisa dilayani. Hal ini tentunya berarti semakin banyak penjualan. Cara untuk mendapatkan, menambah jumlah konsumen dan untuk mempertahankan konsumen agar terus setia dengan kita adalah dengan membuat hubungan baik dengan pelanggan. Ini yang dimaksud dengan customer relationship, yaitu wadah untuk terus berhubungan dan semakin mempererat hubungan dengan pelanggan kita.

Contoh Ide Bisnis dalam Model Canvas
Dalam kasus ini kami akan menjelaskan ide bisnis kami ke dalam bisnis model canvas.Pada business model canvas ini ada sembilan kotak yang merepresentasikan elemen2 kunci yang secara umum akan ada pada semua model bisnis. Kesembilan hal tersebut adalah :


1. Customer Segment
  1. Mahasiswa
2. Value Proposition
  1. Barang tak terpakai
  2. Jasa iklan
Keunggulan: Mudahnya akses dan komunikasi yang cukup mudah antar pembeli dan 
penjual karena direct contact

3. Channels
  1. Social Media Marketing
  2. Email marketing
  3. Direct marketing
  4. Forum FJB
4. Customer Relationship
  1. Media Sosial
  2. CS/Online Support
  3. Forum 
5. Revenue Stream
  1. Jasa iklan
6. Key Resource
  1. Tenaga kerja 
  2. Pendana
  3. Physical Assets
7. Key Activities
  1. Maintenance
  2. Marketing
8. Key Partners
  1. Cloud Computing
9. Cost Structure
  1. Building
  2. Database
  3. Listrik
  4. Karyawan.
Ini adalah gambaran bisnis kami yang di aplikasikan ke dalam model bisnis Canvas
(BMC), terdapat 9 kategori dan sudah terisi berdasarkan kebutuhan menurut kami.
Sekian BMC atau Business Model Canvas Kelompok 4 yang menawarkan tentang
bisnis AnakKampus.com.

Perbedaan Serta Cara dan Persyaratan Untuk Membuat Sebuah Badan Usaha Berbentuk PT, CV, Firma, UD

Badan usaha adalah suatu kesatuan organisasi dan ekonomis yang mempunyai tujuan untuk memperoleh laba atau keuntungan dan memberikan layanan pada masyarakat. Atau definisi lain dari badan usaha yaitu merupakan kesatuan yuridis, teknis dan ekonomis yang mempunyai tujuan untuk mencari laba atau keuntungan.
Bagi mereka yang belum mengetahui apa itu badan usaha, pasti mereka sering menyamakan badan usaha dengan perusahaan, walaupun kenyataanya sangatlah berbeda. Perbedaan utamanya badan usaha merupakan suatu lembaga, sedangkan perusahaan merupakan tempat dimana badan usaha tersebut mengelola berbagai macam faktor produksi. Untuk mengetahui perbedaanya kita akan bahas nanti dibagian paling bawah.
Adapun beberapa hal yang diperlukan untuk mendirikan suatu badan usaha, yang diantaranya sebagai berikut:
  • Produk dan jasa yang nantinya akan dijual atau diperdagangkan.
  • Cara pemasaran produk atau jasa yang akan diperdagangkan.
  • Penentuan mengenai harga pokok dan harga jual pada produk ataupun jasa.
  • Kebutuhan akan tenaga kerja.
  • Organisasi Internal.
  • Pembelanjaan, dan jenis dari badan usaha yang akan dipilih.
Dan pemilihan atas jenis dari badan usaha dipengaruhi oleh beberapa faktor, faktor tersebut diantaranya:
  • Tipe dari usahanya, misalnya seperti: perkebunan, industri, perdagangan dan lain-lain.
  • Luas dari jangkauan pemasaran yang akan dicapai.
  • Modal yang diperlukan untuk memulai usaha.
  • Sistem pengawasan yang dikehendaki.
  • Tinggi dan rendahnya resiko yang nantinya akan dihadapi.
  • Jangka waktu izin operasional yang diberikan oleh pemerintah.
  • Keuntungan yang direncanakan.
Dalam melaksanakan kewajiban dan memperoleh haknya,badan hukum diwakili oleh pengurusnya sebagaimana ditentukan dalam anggaran dasar. Pengurus bertindak mewakili badan hukum atas nama dan untuk kepentingan badan hukum. Semua pengeluaran dan penerimaan dicatat dalam pembukuan badan hukum sesuai denganketentuan undang-undang yang berlaku.
badan usaha yang dijadikan objek tugas  adalah :
1. PT
2. CV
3. FIRMA
4. USAHA DAGANG (UD)


2. PT (Perseroan Terbatas)

Merupakan badan hukum perusahaan yang banyak diminati pengusaha. Kenapa? Karena badan hukum ini punya kelebihan  dibanding lainnya. Apa aja? seperti luasnya badan usaha yang bisa dimiliki, bebas dalam pergerakan bidang usaha dan tanggung jawab yang dimiliki terbatas hanya pada modal yang disetorkan.

Ciri - ciri PT :

Kewajiban terhadap pihak luar hanya terbatas pada modal yang disetorkan.
Mudah dalam peralihan kemepimpinan.
Usia PT tidak terbatas.
Mampu untuk menghimpun dana dalam jumlah yang besar.
Bebas untuk melakukan berbagai aktivitas bisnis.
Mudah mencari karyawan
Dapat dipimpin oleh orang yang tidak memiliki saham.
Pajaknya berganda antara Pajak Penghasilan dan Pajak Deviden

Kelebihan PT :
  • Mudah dalam peralihan kepemimpinan.
  • Mudah memperoleh tambahan modal.
  • Kelangsungan perusahaan sebagai badan hukum lebih terjamin.
  • Lebih efisien dalam manajemen pengolahan sumber-sumber modal.
Kekurangan PT:
  • Pajaknya berganda antara Pajak Penghasilan dan Pajak Deviden.
  • Pendiriannya memerlukan akta notaris dan ijin khusus usaha tertentu.
  • Biaya pembentukan PT relatif tinggi.
  • Terlalu terbuka dalam pelaporan kepada pemegang saham.

Syarat Pendirian dan Perijinan PT
1.   Membuat akte perusahaan
2. Mendapatkan Surat Keterangan Domisili Usaha
3. Membuat NPWP perusahaan
4. Mendapatkan SK Pengesahan Akte Pendirian Perusahaan dari Kemenkumham
5. Mengurus Surat Izin Usaha Perdagangan atau SIUP

2.      CV (Commanditaire Vennootschap) atau Persekutuan Komanditer


Perusahaan Komanditier atau yang biasa disingkat menjadi CV meruapakan perusahaan persekutuan yang didirikan berbadasarkan saling percaya. Jadi tuh CV merupakan salah satu bentuk usaha yang dipilih para pengusaha yang ingin punya kegiatan usaha namun modal minim. 
Dalam CV, terdapat beberapa sekutu yang secara penuh bertanggung jawab atas sekutu lainnya, kemudian ada salah satu yang menjadi pemberi modal. Dan tanggung jawab sekutu komanditer hanya terbatas pada sejumlah modal yang diberikan. Sehingga ada 2 jenis sekutu :
  • Sekutu aktif adalah anggota yang memimpin/ menjalankan perusahaan dan bertanggung jawab penuh atas utang- utang perusahaan.
  • Sekutu pasif / sekutu komanditer adalah anggota yang hanya menanamkan modalnya kepada sekutu aktif dan tidak ikut campur dalam urusan operasional perusahaan. Sekutu pasif bertanggung jawab atas risiko yang terjadi sampai batas modal yang ditanam.
Ciri - ciri CV :
Didirikan minimal 2 orang, dimana satu orang bertindak sebagai Persero aktif, dan satunya lagi sebagai persero pasif
Seorang persero aktif akan bertindak mengurus perseroan. Sehingga ia akan bertanggung jawab penuh atas segala resiko.
Persero pasif hanya bertindak sebagai sleeping partner. Dimana dia hanya bertanggung jawab sebesar modal yang ia setorkan ke dalam perseroan.
 Kelebihan :
  • Bentuk CV sudah dikenal masyarakat, sehingga memudahkan perusahaan ikut dalam berbagai kegiatan.
  • CV mudah memperloleh modal karena pihak perbankan mempercayainya.
  • Lebih mudah berkembang karena dipegan orang yang ahli dan dipercaya.
  • CV lebih fleksibel
  • Pembagian keuntungan diberikan pada sekutur Komanditer dan tak kena pajak penghasilan
Kekurangan :
  • Untuk mendirikan CV lebih ribet, karena melalui akta notaris dan didaftarkan ke Departmen Kehakiman.
  • Status hukum badan usaha CV jarang dipilih oleh pemilik modal atau beberapa proyek besar
Syarat Pendirian dan Perijinan CV
1.  Foto copy KTP para pendiri, minimal 2 orang (tidak suami istri)
2. Mengisi Formulir pembuatan CV
3. Foto copy KK penanggung jawab / Direktur
4. NPWP Pengurus
5. Foto copy PBB terakhir tempat usaha / kantor, apabila milik sendiri
6. Foto copy Surat Kontrak, apabila status kantor kontrak
7. Surat Keterangan Domisili dari pengelola Gedung, apabila berada di Gedung
8. Kantor berada di wilayah Perkantoran / Plaza, atau Ruko, tidak berada di wilayah pemukiman
9. Pas photo penanggung jawab ukuran 3 x 4 = 2 lbr berwarna 
10. Siap di survey


3. Firma

Firma merupakan badan usaha yang didirikan oleh 2 orang atau lebih dimana tiap anggota bertanggung jawab penuh atas perusahaan. Modal firma berasal dari anggota pendiri. Untuk laba atau keuntungan dibagikan kepada anggota dengan perbandingan sesuai akta sewaktu pendiriannya.

Ciri-ciri Firma :

Para sekutu aktif dalam mengelola perusahaan
Tanggung jawab tak terbatas atas segala resiko yang terjadi
Akan berakhir jika salah satu anggota mengundurkan diri atau meninggal dunia.

Kelebihan :
  • Mudah, tak perlu banyak persyaratan namun perlu kesepakatan para pihak yang akan mendirikan firma. 
  • Tidak terlalu memerlukan akta formal karena menggunakan akta dibawah tanda tangan 
  • Modal lebih cepat cair 
  • Lebih mudah berkembang

Kekurangan :
  • Punya tanggung jawab yang tak terbatas apabila ada resiko 
  • Bisa mengancam kelangsungan hidup perusahaan bila salah satu pendiri meninggal dunia atau mengundurkan diri 
  • Sulit dalam peralihan pimpinan dan sering terjadi konflik internal 
  • Kesulitan menghimpun dana besar serta mengikuti tender dalam jumlah tertentu
Syarat Pendirian dan Perijinan Firma
  • Pembuatan akta pendirian firma 
  • Surat keterangan domisili perusahaaN 
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) 
  • Surat pengukuhan pengusaha kena pajak (SP-PKP) 
  • Pendaftaran ke Pengadilan Negeri 
  • Surat izin usaha perdagangan 
  • Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
4. Usaha Dagang
Perusahaan perseorangan atau biasa juga dikenal dengan usaha dagang (UD), merupakan bentuk usaha yang paling sederhana karena pengusahanya hanya satu orang, yang di maksud dalam pengusaha disini adalah orang yang memiliki perusahaan. Sumber hukum dalam usaha dagang ini adalah kebiasaan dan yurisprudensi, karena belum terdapat pengaturan yang resmi dalam suatu undang-undang yang khusus mengatur tentang usaha dagang, Namun dalam praktek usahanya di masyarakat telah diakui keberadaannya.

Perusahaan yang membeli barang dagangan dari pemasok dan menjualnya kembali kepada pelanggan tanpa diproses terlebih dahulu atau tanpa diubah bentuknya.

Syarat Pendirian dan Perijinan UD:
1. Asli kartu nama pemilik/penanggung jawab usaha
2. Copy kartu nama pemilik/penanggung jawab usaha


Perbedaan Bentuk Perusahaan
1.     PT:            - Perusahaan sebagai badan hukum
- Banyak digunakan untuk usaha kecil, menengah ataupun besar.
- Pendirian PT harus sesuai dengan Undang-Undang PT Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas.

2.   CV:            - Didirikan minimal 2 orang, dimana satu orang bertindak sebagai Persero aktif, dan satunya lagi sebagai persero pasif.
                        - Belum ada Undang-Undang yang secara khusus mengatur tentang Pendirian CV.
 
3. Firma:         - Belum ada Undang-Undang yang secara khusus mengatur tentang Pendirian Firma.
- Umumnya dibentuk dan didirikan oleh orang yang memiliki profesi sama atau saling berkaitan.
- Modal firma berasal dari anggota pendiri. Untuk laba atau keuntungan dibagikan kepada anggota dengan perbandingan sesuai akta sewaktu pendiriannya.
4. UD:             - Belum ada Undang-Undang yang secara khusus mengatur tenatng Pendirian UD.
- Modal  usaha sepenuhnya berasal dari pendiri
- Untung-Rugi dirasakan sendiri.


Referensi:
http://www.academia.edu/19518931/observasi_PT_CV_FIRMA_UD
https://pendirianptcv.com/biaya-syarat-pendirian-pt/
https://pendirianptcv.com/biaya-syarat-pendirian-cv/

Pengantar Bisnis Informatika - Perusahaan IDCloudHost

Kelompok 4 : 
  1. Agung Kuncoro
  2. Aziz Sudrajat
  3. Febrianus Janes
  4. M faisal
  5. M ihksan
  6. Twin Edo N
  7. Wahid Rajiv H

1. Pendahuluan
Memasuki era cloud computing membuka peluang bagi Indonesia, Akan tetapi, menurut Country Manager IDC bahwa pasar cloud di Indonesia terus mengalami pertumbuhan namun pergerakan begitu lambat, padahal jumlah pengguna internet di Indonesia meningkat. Menurut Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) mengungkapkan di tahun 2014 jumlah pengguna internet di Indonesia mencapai 88% dengan penetrasi mencapai 34% dan Menurut Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) menyatakan, pengguna internet di Indonesia hingga saat ini telah mencapai 82 juta orang. Dengan capaian tersebut, Indonesia berada pada peringkat ke-8 di dunia.
Pemerintah telah mengeluarkan peraturan No. 82 Tahun 2012 tentang pengelolaan transaksi dan system elektronik. Dimana, mewajibkan pusat data terletak di Indonesia artinya seluruh perusahaan baik asing maupun dalam negri wajib menggunakan data center lokal. Maka dari itu, memberikan jalan bagi usaha cloud computing local dalam dan peraturan tersebut akan diimplementasikan pada bulan oktober 2017 (www.thejakartapost.com).
Hal ini memberikan peluang bagi pembisnis cloud untuk melakukan perbaikan dan meningkatkan pelayanan. Kolerasi antara pengguna internet di Indonesia dan kemajuann komputasi awan membuka sebuah peluang perusahaan-perusahaan di bidang IT mulai memanfaatkan bisnis di bidang komputasi awan dengan model pelayanan Infrastruktur As a Service (IAAS) Penyedia layanan cloud IAAS di dunia bahkan di Indonesia banyak ditemukan dengan pelayanan dan jenis pembayaran yang berbeda atau biasa disebut pas as you go (bayar sesuai kebutuhan). Pelangaan akan mendapat mencoba atau mengecel layanan tersebut dinamakan trial. Salah Satu layanan cloud IAAS adalah PT Cloud Hosting (IDCloudHost).
IDCloudHost merupakan perusahaan yang berbasis cloud computing berdomisili di Indonesia yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dalam membangun abstraksi dan infrasturktur yang kompleks pada suatu layanan. IDCloudHost didirikan sejak bulan Mei tahun 2015 oleh Alfian Pamungkas bersama tiga co-founder lainnya. 
Dihadiri oleh sumber daya yang memadai, terbukti saat ini IDCloudHost telah menyediakan enam produk diantarannya Domain, Cloud Hosting, Virtual Server, Private Server, Dedicated Server, Reseller Domain dan Reseller Hosting. Produk tersebut memberikan pelayanan hosting, akses yang cepat, sistem administrasi yang tidak rumit, keamanan, kapasitas memadai, kemudahaan bertransaksi. 
Hingga saat ini, jumlah pelanggan IDCloudHost mencapai angka 9000 yang tersebar di seluruh Indonesia dan mancanegara. IDCloudHost berharap akan tercipta suatu teknologi informasi yang bermanfaat serta mempermudah segala layanan yang dibutuhkan oleh pengguna, sesuai dengan tagline “Everything you need here” IDCloudHost akan memberikan pelayanL PERUSAHAANan untuk meningkatkan dan memdukung hosting maupun server komputasi awan yang efektif dan efisien.

2. Profil Perusahaan
Pada hari selasa tanggal 07/07/2015 pukul 09.00 WIB dibawah notaris Nyonya Ratna Wijayawati, SH, di Kota Tangerang Selatan, telah didirikan PT Cloud Hosting Indonesia atau IDCloudhost atau IDCH dengan 4 (empat) orang pendiri diantaranya Alfian Pamungkas Sakawiguna sebagai direktur utama, Muhammad Mufid Luthfi sebagai direktur 1, Rof ul Zamal Santosa sebagai direktur 2, dan Depi Rusnandar sebagai Komisaris. Pada bulan ketiga setelah berdirinya IDCH yaitu pada bulan Oktober 2015, barulah diadakan perekrutan untuk manajemen pendukung. Dengan menghadirkan 5 (lima) orang yang kompeten kemudian dibagi dalam beberapa bidang manajemen. 
PT Cloud Hosting Indonesia terdaftar dengan nomor TDP 30.08.1.62.08788 yang berlaku sampai dengan tanggal 09 November 2020, SIUP dengan nomor : 50/001373 BP2T/30- 08/PK/XI/2015 masa berlaku sampai dengan 09 November 2020, Surat Keterangan Domisili dengan nomor : 503/167/Kel. PB/VII/2015 yang beralamat di Jl. Pinus Raya Reni jaya Blok AG-1/1 RT. 004 RW. 021 Kelurahan Pamulang Barat Kec. Pamulang Kota Tangerang Selatan, NPWP 73.599.599.5-411.000 dan keputusan menteri hukum dan hak asasi manusia republik Indonesia nomor AHU-2447202.AH.01.01.TAHUN 2015 tentang pengesahan pendirian badan hukum perseroan terbatas atas nama PT Cloud Hosting Indonesia.

3. Visi dan Misi
Visi 
Menjadi layanan Web Hosting Provider yang mengedepankan konstribusi untuk bisa memberikan pelayanan maksimal lewat kolaborasi untuk membangun negeri yang lebih baik.

Misi 
  1. Memberikan Service of Excellent bagi pelanggan IDCloudHost.
  2. Memberikan kemudahan dalam penggunaan layanan.
  3. Memberikan keamanan terhadap layanan yang diberikan.
  4. Menyediakan jasa informasi dalam bentuk media internet.

4. Struktur Organisasi
5. Produk dan Layanan
Domain 
Domain adalah nama untuk mengidentifikasi alamat sebuah situs dalam artian sebagai identitas pada situs, sehingga mempermudah dalam mengakses server tanpa harus memasukkan IP Address.

Cloud Hosting 
Tempat penyediaan data-data yang terdapat pada website, blog, dan sebagainya dengan terintegrasi dari beberapa server sehingga memudahkan penyimpanan tanpa harus memiliki hardware. IDCloudHost menggunakan hosting berbasis sistem Cloudflare, Railgun , Node Balancers, dan keamanan ganda sehingga web server aman dan kecepatan akses lebih cepat. Layanan yang terhubung oleh berbagai server, sehingga memungkinkan pengguna mengakses suatu website lebih cepat dan aman. Hal yang membedakan antara shared hosting adalah teknologi Cloud Hosting. Apabila salah satu server mati, maka server yang lainnya tetap hidup dan tidak akan menganggu jaringan akses pada suatu website atau aplikasi. server hosting dengan stabilitas tinggi dan 99,99% uptime. 

Virtual Private Server( VPS) 
Virtual Private Server (VPS) adalah suatu metode untuk membagi sumber daya (resource) pada sebuah physical server hingga beberapa Virtual Server (Virtual Machines). VPS sering disebut sebagai teknologi server side dalam sistem operasi dan perangkat lunak. Oleh karena itu, memungkinkan sebuah mesin memiliki kapasitas yang besar untuk dibagikan ke beberapa virtual mesin. Tiap virtual mesin ini melayani sistem operasi dan perangkat lunak secara mandiri dan dengan konfigurasi yang cepat. VPS baik digunakan bagi website dan aplikasi dengan trafik yang sangat tinggi. Adapun keperluan khusus lainnya yaitu terdapat dukungan dari berbagai macam OS untuk mendapatkan tampilan yang maksimal. 

Private WHM SSD 
Produk yang dimana pelanggan membutuhkan layanan web hosting lebih dari Reswller Web Hosting. Paket VPS + WHM/cPanel, pelanggan akakn memiliki fasilitas web server dengan kapasitas lebih besar dan lebih fleksibel. Selain itu mendapatkan akses akses penuh untuk dapat mengontrol server sepenuhnya. Paket ini juga memiliki fasilitas setup keamanan jaringan oleh tim teknis kami yang menjadikan server lebih aman, serta memiliki berbagai macam pilihan dan center. Paket ini sangat cocok untuk yang menginginkan control penuh VPS tanpa harus memikirkan permasalahan teknis.

Dedicated Server 
Dedicated Server merupakan salah satu layanan penyimpanan server yang akses keseluruhan. Pelanggan dapat mengelola sendiri terhadap server untuk kebutuhan. Dedicated Server mempermudah dalam mengelola semua aktifitas pelanggan. 

Reseller Domain 
Mendisribusikan dan menjual kembali domain yang di reseller beli dengan harga yang lebih murah. Berikut ini adalah manfaat yang akan didapatkan dengan menjadi reseller domain di IDCloudHost : 1. Harga untuk reseller Domain yang murah, 
Mendapatkan berbagai fitur di Control Panel domain, 
3. Kemudahan manajemen Panel, 
4. Dapat membuat Sub-reseller, 
5. Mendukung integrasi dengan WHMCS, dan lainnya 

Reseller Hosting 
IDCloudhost membantu mewujudkan bisnis hosting dengan harga yang mahal, bahkan tidak perlu melakukan pengelolaan server. Dengan bisnis Reseller Web Hosting Indonesia ini, reseller akan mendapatkan Unlimited Fitur seperti WHM, Private Name Server sendiri dan juga Unlimited Panel sehingga mempermudah reseller dalam melakukan manajemen Bisnis seperti mengatur harga jual layanan yang reseller tentukan sendiri.


6. Kerja sama dengan IDCloudHost


Official Websitenya : ID Cloud Host


Analisis 5 Game

Dalam membuat atau memainkan sebuah game, tentunya dibutuhkan suatu teknik penyelesaian yang bermacam-macam. Teknik tersebut lebih dikenal dengan algoritma. Secara umum algoritma merupakan langkah-langkah atau urutan-urutan untuk menyelesaikan suatu masalah yang disusun secara sistematis. Terdapat berbagai macam algoritma yang bisa diterapkan dalam pembuatan game, dan kita akan mencoba menganalisa beberapa game sederhana yang mungkin sudah sering kita mainkan sehari-hari.

1. Catur

Catur adalah game strategi peperangan pikiran yang dimainkan oleh 2 orang. Ibarat peperangan, kita harus menaklukan seorang raja agar menang, begitu juga dengan catur. Kata catur diambil dari bahasa Sanskerta yang berarti "empat". Namun kata ini sebenarnya merupakan singkatan dari caturangga yang berarti empat sudut. Terdapat 2 warna yang berbeda dalam pertandingan ini, warna yang biasa digunakan dalam permainan catur adalah warna hitam dan putih. Permainan dilakukan diatas papan 8x8 atau dengan banyak petak 64 buah. Biji catur biasa disebut bidak. Dan setiap bidak catur memiliki langkah yang berbeda tergantung jenisnya.

Setiap bidak catur memiliki gerakan yang unik sebagai berikut:
  1. Raja dapat bergerak satu petak ke segala arah. Raja juga memiliki gerakan khusus yang disebut rokade yang turut melibatkan sebuah benteng.
  2. Benteng dapat bergerak sepanjang petak horizontal maupun vertikal, tetapi tidak dapat melompati bidak lain. Seperti yang telah disebutkan di atas, benteng terlibat dalam gerakan rokade.
  3. Peluncur dapat bergerak sepanjang petak secara diagonal, tetapi tidak dapat melompati bidak lain.
  4. Ratu memiliki gerakan kombinasi dari Benteng dan Gajah.
  5. Kuda memiliki gerakan mirip huruf L, yaitu memanjang dua petak dan melebar satu petak. Kudalah satu-satunya bidak yang dapat melompati bidak-bidak lain.
  6. Pion dapat bergerak maju (arah lawan) satu petak ke petak yang tidak ditempati. Pada gerakan awal, pion dapat bergerak maju dua petak. Pion juga dapat menangkap bidak lawan secara diagonal, apabila bidak lawan tersebut berada satu petak di diagonal depannya. Pion memiliki dua gerakah khusus, yaitu gerakan menangkap en passant dan promosi.

Dalam perkembangan jaman, permainan catur sudah masuk ke dalam digital. Dan dalam pembuatannya digunakan algoritma minimax dan algoritma negamax.

I. Algoritma Minimax

Merupakan basis dari semua permainan berbasis AI seperti permainan catur misalnya. AI permainan catur tentunya sudah sangat terkenal dimana AI tersebut bahkan dapat mengalahkan juara dunia sekalipun.
Pada algoritma minimax, pengecekan akan seluruh kemungkinan yang ada sampai akhir permainan dilakukan. Pengecekan tersebut akan menghasilkan pohon
permainan yang berisi semua kemungkinan tersebut. Tentunya dibutuhkan resource yang berskala besar untuk menangani komputasi pencarian pohon solusi tersebut berhubung kombinasi kemungkinan untuk sebuah permainan catur pada setiap geraknya sangat banyak sekali. Keuntungan yang didapat dengan menggunakan algoritma minimax yaitu algoritma minimax mampu menganalisis segala kemungkinan posisi permainan untuk menghasilkan keputusan yang terbaik karena algoritma minimax ini bekerja secara rekursif dengan mencari langkah yang akan membuat lawan mengalami kerugian minimum. Semua strategi lawan akan dihitung dengan algoritma yang sama dan seterusnya. Ini berarti, pada langkah pertama komputer akan menganalisis seluruh pohon permainan. Dan untuk setiap langkahnya, komputer akan memilih langkah yang paling membuat lawan mendapatkan keuntungan minimum, dan yang paling membuat komputer itu sendiri mendapatkan keuntungan maksimum.
Dalam penentuan keputusan tersebut dibutuhkan suatu nilai yang merepresentasikan kerugian atau keuntungan yang akan diperoleh jika langkah tersebut dipilih. Untuk itulah disini digunakan sebuah fungsi heurisitic untuk mengevaluasi nilai sebagai nilai yang merepresentasikan hasil permainan yang akan terjadi jika langkah tersebut dipilih. Biasanya pada permainan tic tac toe ini digunakan nilai 1,0,-1 untuk mewakilkan hasil akhir permainan berupa menang, seri, dan kalah. Dari nilai-nilai heuristic inilah komputer akan menentukan simpul mana dari pohon permainan yang akan dipilih, tentunya simpul yang akan dipilih tersebut adalah simpul dengan nilai heuristic yang akan menuntun permainan ke hasil akhir yang menguntungkan bagi komputer.


II.Algoritma NegaMax
NegaMax adalah struktur fundamental di mana menjadi dasar bagi setiap algoritma pencarian terhadap chess tree. NegaMax mengimplementasikan pemikiran bahwa semakin buruk langkah yang dilakukan oleh lawan artinya langkah yang kita lakukan semakin baik.Mengimplementasikan pemikiran ini sebenarnya mudah. Pemikiran ini menggunakan dasar bahwa catur adalah sebuah
permainan symmetrical, oleh sebab itu maka fungsi analisis haruslah mengeluarkan nilai yang simetris. Jadi pada setiap posisi nilai dari langkah yang dilakukan oleh putih adalah negasi dari langkah yang dilakukan oleh hitam, atau bisa dibilang bahwa jumlah dari nilai keduanya adalah 0. Apabila putih unggul satu pion maka sudah jelas bahwa hitam tertinggal sebanyak jumlah yang sama.Prinsip yang sama dapat diperluas ke dalam keunggulan posisi,

Dasar dari algoritma ini adalah bahwa chess tree search merupakan pergantian antara maksimalisasi dan minimalisasi nilai dari posisi pada pohon; biasa disebut dengan proses minimax. Untuk membedakan posisi antara pemain dengan lawannya, nilai dari suatu posisi selalu dievaluasi dari sudut pandang pemain yang akan berjalan, hal ini dilakukan dengan melakukan negasi terhadap nilai yang dilihat oleh lawan ini disebut dengan proses negamax.


2. Patty-patty



Game “Patty-Patty” menggunakan kecerdasan buatan (AI). Permainan ini melatih ketepatan player untuk menembakkan batu ke obyek dengan terbatasnya waktu. 
Permainan ini terinspirasi dari permainan “Cat&Dog“ (Game Android). Bedanya, pada permainan ini targetnya adalah obyek yang kita buat, bukan AInya.
Jendela awal berisi 3 menu, yaitu Start Game, How To Play, dan Exit. Player akan melempar batu sesuai giliran, demikian sebaliknya sesuai waktu dan level. Permainan ini akan dimulai dengan latihan, ketika Player menentukan level terdapat dari 1 sampai 3. Durasi permainan adalah 100detik(level 1), 60detik(level 2), 30 detik(level 3).

Jendela permainan


Aturan Main

•Waktu permainan dari 100detik(level 1), 60detik(level 2), 30 detik(level 3).
•Terdapat 3 level yaitu 1, 2, 3.
•Cukup klik kiri pada mouse untuk menembak.
•Sesuai waktu yang ditentukan, bila giliran sudah habis langsung bergantian menyerang.
•Permainan berakhir bila semua target dikenai.
•Pada detik 0 permainan akan berakhir.


Algoritma
Konsep AI yang ada pada game ini adalah menggunakan Algoritma Greedy, dimana AI akan mencoba terus menerus tanpa mengulangi koordinat/rute/jalan yang sudah dilakukan. Game “Patty-Patty” ini menggunakan algoritma yang paling sering digunakan dalam mencari solusi yang optimasi. Algoritma ini berusaha mengambil keputusan terbaik yang dapat dilakukan dari semua langkah penyelesaian yang ada.

3.Matches

Matches adalah game strategi pemilihan objek secara baris dimana pemain yang memilih objek terakhir adalah yang kalah. Game ini merupakan game bawaan dari software strawberry prolog dan masih bisa kita kembangkan. Konsepnya, atur strategi pengambilan korek dan sisakan minimal 1 batang terakhir agar diambil oleh lawan. 
Dalam permainan tersebut pemain bisa memilih siapa yang duluan melakukan pengambilan korek, entah itu kita duluan atau AI. Pilihan tersebut terdapat pada menu Options. Arena permainan terdapat 5 baris dan 5 kolom korek dengan jumlah setiap kolom dan baris berbeda. Pemain bergantian mengambil jumlah korek sesuai keinginan. Misal, kita adalah pemain yang mendapat giliran pertama, jika kita ingin mengambil 3 korek sekaligus pada baris 5 kolom 5, maka kita klik korek pada baris 3 kolom 5. Nantinya AI akan mengambil korek secara random, lihat gambar dibawah:
Pada gambar tersebut AI mengambil 2 korek pada baris 3 kolom 4. Pengambilan korek yang dilakukan AI bisa dibilang secara random, namun  dalam pembuatannya Ai diatur dengan algoritma-algoritma berikut ini:

1. Minimax
Algoritma minimax sendiri merupakan algoritma yang akan melakukan pemeriksaan secara keseluruhan dalam sistem game sehingga AI dapat menentukan langkah yang akan diambil dan keputusan yang akan diambil hingga AI tersebut mendapat sebuah kemenangan dari game tersebut.

2. DFS
Algoritma Depth-First Search merupakan suatu langkah-langkah pencarian mendalam yaitu dengan cara mengunjungi atau melewati anak suatu simpul sebelum mengunjungi simpul tetangganya. Dalam pencarian jarak terpendek akan dihasilkan suatu jalur yang akan dilewti untuk mencapai suatu tujuan atau menemukan jalur menuju sasaran.

4. Be a Smart Cloud

Pada game Be a Smart Cloud ini menggunakan algoritma minimax. Algoritma minimax merupakan basis dari semua permainan berbasis AI seperti permainan catur, go, othello, checkers, bridge, tic-tac-toe dan lain sebagainya. AI dalam permainan awal yaitu tic tac toe yang merupakan game komputer diangkat dari game tradisional yang diciptakan oleh A.S Douglas pada Tahun 1952 di Universitas Cambridge sebagai salah satu sistem interaksi manusia dengan komputer. Dalam penggunaan AI di permainan ini kita dapat membuat perintah untuk dapat mengatasi permainan dengan baik. Permainan Tic Tac Toe merupakan salah satu permainan yang terkenal hingga seluruh dunia. Hal ini dikarenakan kemampuannya yang memiliki daya tarik sendiri bagi setiap lapisan masyarakat untuk memainkannya. Permainan ini juga memiliki panggilan yang berbeda di setiap daerahnya, seperti : tit-tat-toe,Naughts and crosses,Exy-Ozys,Xsie-Osies,serta X’s and O’s. Tic Tac Toe merupakan suatu permainan yang terdiri dari 9 kotak kosong atau berbentuk grid 3x3,4x4 bahkan lebih yang dimainkan oleh dua orang pemain yang bermain dengan hanya menggunakan “Gambar Cloud” (user) dan “Gambar Valentine” (komputer) sebagai modal untuk mendapatkan satu barisan.

Jika sudah tidak ada lagi jumlah kotak yang kosong, namun belum ada pihak yang berhasil membuat garis, berarti permainan dinyatakan draw atau seri. Game ini di program dengan menggunakan teknik AI (Artificial Inteligince) dan Algoritma Minimax. Algoritma Minimax bekerja secara rekursif dengan mencari langkah untuk membuat lawan mengalami kerugian sehingga mampu menganalisis segala kemungkinan posisi setiap permainan untuk mendapatkan hasil keputusan yang tepat dan terbaik. Pada pengecekan yang dilakukan, akan menghasilkan pohon permainan yang berisi semua kemungkinan tersebut dan dibutuhkan resource berskala besar untuk menangani komputasi pencarian pohon. Sehingga bertujuan untuk meminimalisasi peluang rugi terhadap permainan. Ada beberapa tahapan yang perlu diketahui, seperti : • Manusia akan selalu mendapat giliran pertama di dalam game ini dan giliran selanjutnya adalah AI. • Manusia menggunakan Gambar Cloud dan AI menggunakan Gambar Valentine. • Jika Gambar Cloud (manusia) telah sejajar dan AI mengambil giliran, maka otomatis AI akan menutup jalan Symbol agar Gambar Cloud tidak membuat 1 garis. • Jika Gambar Cloud tidak sejajar, giliran AI untuk mengatur strategi untuk menang yaitu dengan menempatkan Gambar Valentine agar sejajar dengan Simbol O lainnya. Namun dalam langkah tersebut, untuk penentuan keputusannya dibutuhkan suatu nilai yang merepresentasikan kerugian atau keuntungan yang akan diperoleh.

Untuk itulah disini digunakan sebuah fungsi heurisitic yang berguna mengevaluasi nilai untuk merepresentasikan hasil permainan yang akan terjadi jika langkah tersebut dipilih. Biasanya pada permainan tic tac toe ini digunakan nilai 1,0,-1 untuk mewakilkan hasil akhir permainan berupa menang, seri, dan kalah. Dari nilai-nilai heuristic inilah komputer akan menentukan simpul mana dari pohon permainan yang akan dipilih, tentunya simpul yang akan dipilih tersebut adalah simpul dengan nilai heuristic yang akan menuntun permainan ke hasil akhir yang menguntungkan bagi komputer. Game ini tidak memiliki aturan khusus. Aturan game ini hanya membebaskan para pemain untuk memilih dan menandai satu simbol di kotak manapun secara bergantian. Permainan dimulai dengan giliran pertama ada pada pemain (manusia). Apabila terdapat gambar lawan atau gambar valentine menghasilkan sebuah garis yang terbentuk dari minimal 4 simbol baik secara horizontal, vertical ataupun diagonal seperti pada goal, maka pemain akan berakhir dan pemenangnya adalah yang berhasil membentuk garis tersebut. Jika sudah tidak ada lagi jumlah kotak yang kosong, namun belum ada pihak yang berhasil membuat garis, berarti permainan dinyatakan draw atau seri.


GOALS
Permainan ini dapat ditandai dengan pemberian gambar Cloud untuk player dan gambarValentine untuk AI. Pada permainan ini setiap pemain, baik player maupun AI saling berlomba untuk membuat sebuah garis dengan gambar masing – masing supaya dapat memenangkan permainan ini.
Goal menang dan kalah untuk menyelesaikan permainan Be a Smart Cloud adalah:
1. Kondisi menang: Jika gambar Cloud atau gambar Valentine memenuhi 1 garis penuh (horizontal/vertikal maupun diagonal) maka dianggap menang dan AI kalah.
2. Kondisi kalah: Jika pemain (User) tidak dapat memenuhi gambar Cloud 1 garis penuh maka dianggap kalah dan AI menang.


RULES


1. User pertama kali meletakkan gambar Cloud di kolom/baris yang dimanapun yang tersedia.
2. Kemudian selanjutnya AI meletakkan gambar Valentine di kolom/baris dimanapun yang tersedia.
3. Dari user dan AI sama-sama menghadang langkah agar masing – masing tidak dapat menang.
4. User maupun AI harus mengikuti langkah-langkah peletakan gambar Cloud dan gambar Valentine sesuai garis horizontal/vertikal maupun diagonal.

KONSEP AI
AI pada game Be a Smart Cloud ini menggunakan algoritma minimax. Pada algoritma minimax, pengecekan akan seluruh kemungkinan yang ada sampai akhir permainan dilakukan. Pengecekan tersebut akan menghasilkan pohon permainan yang berisi semua kemungkinan tersebut. Tentunya dibutuhkan resource yang berskala besar untuk menangani komputasi pencarian pohon solusi tersebut berhubung kombinasi kemungkinan untuk sebuah permainan pada setiap geraknya sangat banyak sekali. Keuntungan yang didapat dengan menggunakan algoritma minimax yaitu algoritma minimax mampu menganalisis segala kemungkinan posisi permainan untuk menghasilkan keputusan yang terbaik karena algoritma minimax ini bekerja secara rekursif dengan mencari langkah yang akan membuat lawan mengalami kerugian minimum.
Semua strategi lawan akan dihitung dengan algoritma yang sama dan seterusnya. Ini berarti, pada langkah pertama komputer akan menganalisis seluruh pohon permainan.Dan untuk setiap langkahnya, komputer akan memilih langkah yang paling membuat lawan mendapatkan keuntungan minimum, dan yang paling membuat komputer itu sendiri mendapatkan keuntungan maksimum.
Dalam penentuan keputusan tersebut dibutuhkan suatu nilai yang merepresentasikan kerugian atau keuntungan yang akan diperoleh jika langkah tersebut dipilih. Untuk itulahdisini digunakan sebuah fungsi heurisitic untuk mengevaluasi nilai sebagai nilai yang merepresentasikan hasil permainan yang akan terjadi jika langkahtersebut dipilih. Biasanya pada permainan tic tac toe digunakan nilai 1,0,1 untuk mewakilihasil akhir permainan berupa menang, seri, dan kalah. 
Dari nilai - nilai heuristic inilah komputer akan menentukan simpul mana dari pohon permainan yang akan dipilih, tentunya simpul yang akan dipilih tersebut adalah simpul dengan nilai heuristic yang akan menuntun permainan ke hasil akhir yang menguntungkan bagi komputer.
Di setiap tahap algoritma ini mengasumsikan bahwa pemain A mencoba untuk memaksimalisasi peluang menang. Di lain pihak, pada giliran berikutnya pemain B akan mencoba meminimalisir peluang menang untuk pemain A. Oleh karena itu, A disebut juga maximizing player ( MAX ) dan B disebut juga minimizing player ( MIN ).


Representasi pohon pencarian pada algoritma minimax

Pembentukan pohon pencarian solusi digunakan dengan menggunakan konsep depth - first search, dimulai dari awal permainan sampai akhir permainan. Proses yang dilakukan bergantian yaitu mencari nilai minimum, kemudian pada node - parent dilakukan pencarian untuk nilai maksimum. Setelah itu nilai dari setiap simpul diisi dari bawah ke atas dengan nilai yang sudah dievaluasi oleh fungsi heuristic. Simpul milik pemain A ( MAX ) menerima nilai maksimum dari simpul-simpul anaknya. Simpul milik pemain B ( MIN ) akan memilih nilai minimum dari simpul anak - anaknya. Values disini merepresentasikan suatu langkah terbaik dalam permainan ini. Jadi, pemain A ( MAX ) akan memilih langkah dengan nilai paling tinggi diakhir. Di sisi lain, pemain B ( MIN ) akan melakukan serangan balik dengan memilih langkah yang terbaik untuknya, yakni meminimalisir hasil dari langkah yang dipilih pemain A.

5. PAC-MAN

Pac-Man adalah video game favorit pada era 90an. Dalam permainan ini kita sebagai Pac-Man menelusuri labirin menngumpulkan titik kuning hingga semua didapatkan namun harus menghindari 4hantu warna-warni yang disebut Ghost, yang masing-masing bernama Blinky, Pinky, Inky, dan Clyde, yang akan terus bergerak mengejar Pac-Man.
Permainan berganti level jika “Pac-Dots” telah habis dikumpulkan.  Jika salah satu dari mereka menyentuh Pac-Man, maka Pac-Man akan kehilangan nyawa, dan permainan di level itu dimulai kembali. 
Permainan diulang kembali sampai semua nyawa PacMan terpakai, dan setelah itu permainan mencapai tahap Game Over. Terdapat pula “titik-titik” yang lebih besar dari “PacDots” yang disebut “Power Pellets”, yang jika dimakan akan membuat Pac-Man mampu membalikkan keadaan untuk sementara waktu dan mengejar para Ghost. Jika Pac-Man menyentuh Ghost, Ghost akan hilang termakan dan Pac-Man akan mendapat poin tambahan.
Dari  penjabaran  diatas,  diketahui  bahwa  pergerakan Ghost  ada  2,  yakni  pergerakan  saat mengejar  Pac-Man, dan pergerakan saat menjauhi Pac-Man. Dalam bergerak, setiap  Ghost mempunyai  algoritma  sendiri  karena  setiap 
Ghost  memang  didesain  dengan  kepribadian  masingmasing.  Setiap  Ghost  mengejar  Pac-Man dengan  cara yang  berbeda.  Akan  tetapi,  algoritma  DFS  dapat diimplementasikan  untuk membuat pergerakan  Ghost lebih  menarik.  Dengan  BFS,  Ghost  mencari  solusi  jalur mana yang merupakan jalur terbaik untuk mendekati PacMan, atau pun jalur terbaik untuk menjauhi Pac-Man.
Algoritma  DFS  adalah  algoritma  untuk mentranversalkan  pohon,  struktur  pohon,  atau  graf. 
Dimulai  dari  akar,  pencarian  dilakukan  sejauh  mungkin sebelum dilakukan “backtracking”, kecuali dengan aturanaturan  tertentu.  Algoritma  DFS  banyak  digunakan  untuk penyelesaian masalah-masalah yang berhubungan dengan labirin.
Depth-First-Search

Sumber : http://en.wikipedia.org/wiki/Depth-first_search
Semua karakter di permainan Pac-Man, yakni Pac-Man itu sendiri, dan juga semua Ghost, bergerak dalam sebuah labirin.  Karena  itulah,  algoritma  DFS  merupakan algoritma  yang  tepat  untuk diimplementasikan  pada pergerakan  Ghost,  atau  pun  pada  pergerakan  Pac-Man jika ada Pac-Man ingin digerakkan secara otomatis secara lebih menarik.

Referensi:
1. https://id.wikipedia.org/wiki/Catur
    http://achielmuezza.blogspot.co.id/2013/04/membuat-game-catur-pion-queen-dengan.html
2. Edo, Twin. 2015. "Patty-Patty" Praktikum Pengantar Kecerdasan Buatan Jenjang S1
3.http://aryahasa05.blogspot.co.id/2015/06/algoritma-game-2d-dan-3d-peng-teknologi.html
4. https://ilhamug.blogspot.co.id/2015/08/game-be-smart-cloud-menggunakan.html?showComment=1462788125774#c3547222838220288593
5. Ardhin, Muhammad. 2011. Implementasi Algoritma DFS untuk Pergerakan Ghost di Permainan Pac Man.